Detail Cantuman

PENGARUH ASI EKSKLUSIF TERHADAP PERTUMBUHAN BAYI USIA 6-12 BULAN DI BALAI PENGOBATAN PT CARGILL KALIMANTAN BARAT

PENGARUH ASI EKSKLUSIF TERHADAP PERTUMBUHAN BAYI USIA 6-12 BULAN DI BALAI PENGOBATAN PT CARGILL KALIMANTAN BARAT


ABSTRAK
PENGARUH ASI EKSLUSIF TERHADAP PERTUMBUHAN BAYI
USIA 6-12 BULAN DI BALAI PENGOBATAN
PT CARGILL KALIMANTAN BARAT

xiii + 51 halaman + 7 tabel + 2 bagan + 9 lampiran

Asi eksklusif merupakan asupan gizi yang berperan penting selama masa pertumbuhan dan perkembangan pada bayi. Beberapa penelitian sebelumnya menunjukkan adanya hubungan positif antara pemberian ASI eksklusif dan pertumbuhan fisik yang optimal pada bayi.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan pertumbuhan bayi dengan pemberian ASI Ekslusif dan Non Ekslusif. Penelitian ini merupakan studi case-control yang dilakukan di Balai Pengobatan PT. Cargill Kalimantan Barat pada bulan Maret 2023. Teknik total sampling digunakan dengan populasi 70 bayi berusia 6-12 bulan. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan uji statistik Mann-Whitney dengan bantuan perangkat lunak SPSS versi 22.
Hasil penelitian menunjukan bahwa bayi yang diberikan ASI eksklusif mayoritas memiliki berat badan normal yaitu sebanyak 36 responden (51.43%). Sedangkan yang tidak diberikan ASI eksklusif mayoritas memiliki berat badan bayi kurang sebanyak 27 responden (38,57%). Terdapat perbedaan pertumbuhan pada bayi usia 6-12 bulan yang tidak diberikan ASI eksklusif dan diberikan ASI eksklusif. Hal ini ditunjukkan dengan nilai statistik yang signifikan (p-value = 0,000<0,05).
Tenaga kesehatan diharapkan aktif memberikan edukasi kepada para ibu mengenai manfaat serta metode pemberian ASI eksklusif guna memaksimalkan pertumbuhan fisik pada bayi usia 6-12 bulan.

Kata Kunci : ASI Ekslusif, Non Ekslusif, Pertumbuhan, Bayi
Daftar Pustaka : 7 Buku (2021) dan 40 Jurnal (2016-2023)


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang RATNA SARI - Personal Name
Edisi
No. Panggil
Subyek
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati
Tahun Terbit 2023
Tempat Terbit Pati
Deskripsi Fisik xiii + 51 halaman + 7 tabel + 2 bagan + 9 lampiran
Info Detil Spesifik

  Tags :

Citation

. (2023).PENGARUH ASI EKSKLUSIF TERHADAP PERTUMBUHAN BAYI USIA 6-12 BULAN DI BALAI PENGOBATAN PT CARGILL KALIMANTAN BARAT.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Homepage Info

Selamat Datang di Repository STIKes Bakti Utama Pati

Media Sosial / Kanal

Facebook STIKes Bakti Utama Pati Official
Youtube STIKes Bakti Utama Pati Official
Instagram STIKes Bakti Utama Pati Official

Address

STIKes Bakti Utama Pati
Jalan Ki Ageng Selo No. 15, Blaru
Pati
E: perpustakaan@stikesbup.ac.id